Destinasi Terbaik Papua 2023 yang Belum Banyak Diketahui
Hingga saat ini Raja Ampat terkenal hingga keluar negeri sebagai destinasi terbaik Papua. Padahal sebenarnya ada banyak lokasi lain di Papua yang juga sangat memukau namun belum banyak diketahui orang.
Daftar Lokasi Wisata Tersembunyi di Papua
Berikut daftar lokasi wisata Papua yang masih sepi dari serbuan pengunjung wisatawan baik lokal maupun manca, yaitu:
1. Pantai Base-G
Pantai ini terkenal akan air lautnya yang berwarna biru pekat. Hal terlihat eksotis karena berpadu dengan pasir pantainya yang berwarna krem terang dengan pepohonan asri yang melingkari area pinggir pantainya.
Selain itu deburan ombak pantainya tak terlalu besar sehingga sangat cocok bagi yang ingin healing atau sekedar staycation.
2. Lembah Baliem
Lembah Baliem berada di pedesaan asri tepat di bawah Gunung Jayawijaya. Suasana asri semakin terasa dengan deretan Honai yang berlatarkan langit biru cerah dan iring-iringan awan. Di lembah ini tinggal suku-suku asli bangsa Papua.
Di lokasi ini wisatawan dapat menikmati suasana alam yang indah serta atraksi budaya yang terkemas dalam aneka acara festival budaya.
3. Danau Sentani
Destinasi terbaik Papua berikutnya adalah Danau Sentani yang memiliki bentuk layaknya Amoeba dan berada diantara perbukitan dengan jalan berkelok-kelok.
Sebagai danau terbesar Papua, Sentani menawarkan keindahan panorama alam sekitar danau yang menakjubkan.
4. Air Terjun Wafsarak
Air terjun Wafsarak ini terpelosok di tengah hutan berselimutkan rimbunan pepohonan yang asri. Tak heran tempat ini menjadi candu bagi penyuka alam karena suasana alami, sejuk serta limpahan airnya yang bening dan menyegarkan.
5. Taman Nasional Lorentz
Taman Nasional Lorentz adalah taman nasional termegah se-Asia Tenggara dan ditetapkan UNESCO sebagai situs warisan dunia. Saking besarnya ada 3 pintu masuk ke kawasan ini, yaitu Wamena, Timika dan Enarotali.
Sebagai area konservasi flora dan fauna, Taman Nasional Lorentz menjadi lingkungan ekosistem yang terlengkap. Di lokasi ini terhampar hutan dengan aneka flora unik dan langka serta beragam bentukan alam alami seperti danau, lembah, sungai dan gunung.
Pun demikian fauna yang hidup di dalamnya, semuanya adalah jenis fauna yang unik serta langka. Misalnya Burung Cendrawasih yang memiliki ekor panjang, Burung Puyuh Salju, dan ada juga Kangguru Pohon Dingisio.
Nah kira-kira destinasi terbaik Papua mana nih yang ingin Anda segera kunjungi?